About this blog

Bismillahirrahmanirrahim...

Mengenai Saya

Foto saya
Jadilah seseorang yg bkn hanya bermimpi tp juga memberi impian

Labels

Minggu, 19 Desember 2010

Fana dan Nyata

Karya: Diska Dwi Lestari


Saat ku sendiri

Galau dan gelisah

Imajinasi bekerja

Munculah dia


Dia menemaniku

Saat ku butuh pertolongan

Saat ku bertanya-tanya pada hatiku

Dia memperlihatkan kebijaksanaannya


Namun,

Dia kini menjauh

Penyesalan ini terjadi

Mungkin karena ku banyak melupakannya


Manusia seutuhnya muncul

Memberikan kebahagiaan saat itu

Ku terjatuh dalam dunia nyata

Yang dapat menghapus dunia fana


Saat ini

Ku telah dalam kesendirian lagi

Manusia dan hayalan itu seakan-akan malaikat

Yang membuatku bersyukur


Imajinasi banyak menghilang

Ku butuh kesendirian

Tuk membentuk pribadimu lagi

Yang memang serupa dengan manusia itu


Andikan mereka bersatu

Takkan lagi ada kesendirian

Takkan ada kecemburuan

Dari makhluk yang berbeda


Akhirnya ku mengerti

Hidup ini penuh keseimbangan

Antara fana dan nyata

Untuk mewujudkan satu tujuan

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Arigatou Gozaimasu...!!